Ecofun Go! Festival akan Marakan Balai Kota Bogor

0
748

www.depoktren.com–Ecofun Go Festival adalah Festival Edukasi Lingkungan Pertama skala ASEAN untuk anak anak yang diadakan oleh Ecofun Indonesia. Festival ini akan diadakan pada 27 Agustus 2017 di Balai Kota Bogor,

Bekerjasama dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor dan Komunitas We Love Bogor, festival ini merupakan rangkaian dari Ecofun Go! ASEAN Project yang diadakan di tiga negara ASEAN : Indonesia, Filipina, dan Myanmar.

Ecofun Go ASEAN project ini telah memenangkan kompetisi internasional YSEALI Seeds for the Future, yang merupakan program insiasi dari Presiden Amerika Serikat ke 44, Barack Obama dan memenangkan kompetisi Youth Innovation Challenge Competition Dari United Nation Volunteers Asia Pacific.

Festival ini terdiri dari rangkaian pameran project Ecofun Go ASEAN, Bazaar, dan kompetisi diantaranya Ecofun Drawing Competition, Ecofun Coloring Competition, Ecofun Recycling Competition, and Ecofunopoly Tournament (Turnamen Main Ecofunopoly). Pameran Ecofun ini akan menampilkan info seputar kiprah Ecofun Community dan kegiatan kampanye Ecofun Go! ASEAN di 3 negara.

Event ini akan memiliki konsep LESS NON REUSABLE WASTE, dimana pengunjung akan didorong untuk membawa botol minum isi ulang, dan tidak membawa kemasan plastik sekali pakai. Kemasan makanan yang digunakan juga harus menggunakan kemasan organik atau non plastik sekali pakai. Festival ini disiapkan Ecofun Ranger yan bertugas untuk mengingatkan dan mengawasi apabila pengunjung membawa kemasan plastik sekali pakai.
Sasaran dari Festival ini anak-anak, orang tua, dan anak muda.

Tujuan dari diadakan nya Ecofun Go! Festival ini untuk meningkatkan kesadaran lingkungan sejak dini melalui program kampanye berkelanjutan Ecofun dan untuk mempererat program pendidikan di negara ASEAN melalui semangat relawan dan komunitas. (Ridwan)

 747 total views

LEAVE A REPLY